Wednesday, May 25, 2022

Suasana Pantai Krakal Sebelum dan Saat Pandemi

Suasana Pantai Krakal
Keindahan Pantai Krakal


Suasana Pantai Krakal sebelum dan sesudah pandemi. Beberapa puluh tahun yang lalu, saya pernah ke Pantai Krakal di Gunungkidul. Pantai yang satu deret dengan pantai Baron, Kukup dan Sundak ini tak kalah elok indahnya. 

Masing-masing pantai mempunyai ciri khas yang hampir sama. Ngangeni untuk didatangi kembali. Jadi, beberapa waktu yang lalu, saya kembali ke pantai ini. Kalau dulu saya pergi dengan seseorang di masa lampau, kali ini saya datang bersama keluarga kecil tercinta. 

Ada suami, anak, ibu dan kerabat yang kebetulan sedang liburan di tempat kami. Seru! Piknik rombongan ini hebohnya tiada tara. Mengalahkan hebohnya deburan ombak dan pasir putih yang eksotis *lebay mode on*

Perjalanan waktu mampu membuat saya terheran-heran melihat kondisi pantai ini. Pangling! Iya, banyak perubahan yang membuat saya takjub. Ada pembangunan infrastruktur yang entah untuk apa.

Kesannya memang lebih modern dan tersentuh perkembangan jaman. Beda dengan jaman saat usia masih belasan saat pertama kali menginjakkan kaki disini. Hanya ada ganggang dan hamparan karang yang menjulang.

Iyes, jaman kuliah saya mencari ganggang laut disini sebagai bahan praktikum saya. Sayang sekali, jaman saya kuliah dulu belum ada handphone berkamera, jadi saya dan teman saya tidak mengabadikan momen mencari ganggang laut dengan ber-selfie ria. 

Dan di jaman itu saya belum mampu beli kamera  sekalipun kamera pocket berisi film. Jadi ya, tidak bisa membandingkan berdasarkan foto kondisi pantai di tahun 1997 dengan tahun 2016. 

Tapi tak mengapa, inti dari piknik bukanlah untuk membandigkan keadaan masa lalu dan masa kini. Semua sama indahnya untuk  dikenang. Huft.

Semenjak saya dan keluarga tinggal di Gunungkidul, piknik ke pantai bisa dikatakan sering. Apalagi kalau ada saudara yang berkunjung di rumah sekalian minta diantar ke pantai. 

Tak terhitung dalam setahun bisa berkali-kali ke pantai. Pantai yang dikunjungipun beragam. Nah, terkait pantai Krakal, saya sudah tiga kali ke sini selama tinggal di Gunungkidul dalam rentang waktu 8 tahun. 

Kalau di kronologiskan before dan afternya, saya ke pantai Krakal saat masih asri, belum tersentuh pembangunan infrastruktur, lalu kesini lagi saat pembangunan infrastruktur dalam proses dan sesaat setelah jadi pembangunan infrastrukturnya sudah jadi.

Pertanyaannya: pembangunan infrastruktur seperti apakah yang dimaksud?

Yuk, cermati foto berikut :)

Pantai Krakal
Bangunan sebelum jadi




Pantai Krakal di Masa Pandemi

Beberapa tahun kemudian, saya dan keluarga kembali lagi ke pantai Krakal saat suasana pandemi. Apakah ada bedanya? Jelas! Kalau suasana sebelum pandemi, pantainya ramai dengan banyaknya pengunjung.

Saat pandemi baru-baru ini, suasana pantainya sepi. Hanya ada keluarga saya dan beberapa pengunjung yang dapat dihitung dengan jari. Betul-betul serasa ke pantai milik pribadi.
 
Soal bangunan seperti jembatan di atas pantai yang biasanya untuk foto-foto masih ada. Hanya saja saat itu ditutup karena mungkin sepi dengan pengunjung yang biasanya berjubel. 

Kebetulan pula suasana lautnya saat surut, jadi bagian pantai di bawah jembatan yang biasanya berair, kali ini kering kerontang. Anak-anak jadi bermain pasir dan berenang di tepian sebelah sana.

Untuk lebih jelasnya, yuk tonton video saya di Youtube ya. Syukur-syukur jika berkenan untuk like, komen dan subscribe supaya saya makin semangat membuat konten-konten yang menarik dan bermanfaat.

Salam sehat!


2 comments:

  1. Ga pernah bosen memang datangin pantai2 di area gunkid ini ya mba. Aku aja tiap ke Jogja pasti nyempetin datang ke pantainya, walopun ga bisa banyak. 1 aja udah seneng. Tapi memang aku slalu ya milih yg sepi. Kalo udh terlalu rame, agak males 😅. Ke pantai itu buatku LBH enak saat sepi sih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo pantainya sepi serasa milik sendiri ya hehe..trus healingnya bisa maksimal..Btw kalo ke Gunungkidul lagi mampir rumahku mba :)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...